
Himpunan Mahasiswa Meteorologi “Atmosphaira” ITB
Organisasi ini bernama Himpunan Mahasiswa Meteorologi “Atmosphaira” Institut Teknologi Bandung, disingkat HMME “Atmosphaira” ITB yang didirikan berdasarkan hasil Rapat Anggota Himpunan Mahasiswa Geofisika Meteorologi Institut Teknologi Bandung disingkat HMGM ITB. Himpunan ini berlandaskan Pancasila dan Tridharma Perguruan Tinggi dan berasaskan kekeluargaan, keilmuan, dan keorganisasian.
Kabar Terkini

NGOPI SUSU: Perencanaan Offshore Wind Farm sebagai Ladang Pembangkit Listrik Tenaga Angin di Indonesia
[NGOPI SUSU] Wind farm offshore dinilai menjadi salah satu media pembangkit listrik terbarukan yang cukup murah dan efisien. Namun, ada banyak tantangan yang dihadapi untuk membangun offshore wind farm di…
Coming Soon!
Halo! Kamu baru saja mengunjungi halaman berita dari lembaga terkait! Tunggu update dari kami selanjutnya ya!
Hari Jadi
19 September 2008
Visi
HMME “Atmosphaira” ITB yang PERCAYA DIRI dalam MENGELABORASI POTENSI
Misi
- Memperkuat karakter himpunan.
- Meningkatkan kesejahteraan anggota dan membangun kondisi himpunan yang kondusif.
- Menjalin hubungan dengan pihak eksternal sebagai sarana inspirasi.
- Memantik semangat dan tekad untuk berkontribusi terhadap lingkungan.
Wajah Himpunan
Siklon! (Asik Loh Ngobrol!)
Siklon merupakan sebuah program kerja yang melakukan sesi talk show dengan dua topik berbeda yaitu Keilmuan dan Keprofesian dan Pasca-kampus.
• Siklon! Keilmuan adalah salah satu media pencerdasan dan diskusi bagi massa HMME “Atmosphaira” ITB dengan materi yang disiapkan oleh pemateri (staff divisi kajian atau ahli).
• Siklon! Seri keprofesian dan pasca-kampus merupakan talkshow yang membahas hal-hal terkait kehidupan pasca-kampus dan keprofesian, dengan alumni dari berbagai bidang sebagai narasumbernya.
Zephyrus
Zephyrus merupakan BSO yang berfungsi sebagai wadah pengabdian masyarakat dan aktualisasi diri. Zephyrus memiliki dasar berpikir yang baik untuk kepentingan himpunan dan kemajuan masyarakat.
Pojok Atmos
Pojok atmos merupakan kegiatan yang menerbitkan kegiatan himpunan dan karya tulis/foto kiriman massa dalam bentuk majalah dinding (mading). Pojok Atmos bertujuan supaya mading dapat berfungsi kembali dalam konsep yang lebih menarik dan dibaca oleh massa HMME. Selama periode daring ini, kegiatan Pojok Atmos dialihkan ke sosial media.
Anemos
Media yang berisi kajian mengenai keilmuan meteorologi dan prediksi cuaca di Kota Bandung yang dilakukan oleh tim kajian, diskusi, dan literasi yang ditujukan untuk massa HMME dan masyarakat umum. Anemos tersedia di Line Official Account dan Instagram.
Sekolah Atmosphaira
Merupakan kegiatan kaderisasi anggota biasa HMME “Atmosphaira” ITB untuk angkatan 2017 2018 dan 2019. Sekolah Atmosphaira terdiri dari beberapa jenis kegiatan yaitu Training for Trainer (TFT), Kaderisasi Awal Atmosphaira, Latihan Kepemimpinan Organisasi (LKO), dan Mentoring.
Sejarah Himpunan
– 1961: Departemen Geofisika dan Meteorologi (GM) didirikan pada tahun 1961 di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA).
– 1963: Dibentuk organisasi kemahasiswaan Departemen Geofisika dan Meteorologi (GM) yaitu Himpunan Mahasiswa Geofisika dan Meteorologi (HMGM-ITB).
– 1980: Berubah nama menjadi Himpunan Mahasiswa Geofisika ITB (HMGF-ITB).
– 1998: GM pindah ke Fakultas Ilmu Kebumian dan Teknologi Mineral (FIKTM) ITB dan dibentuk Program Studi Meteorologi (bersamaan dengan Prodi Oseanografi dan Geofisika) di Departemen GM tersebut. Karena adanya kebijakan “satu himpunan satu jurusan” dan untuk menjaga keutuhan HMGF, HMGF membentuk “sub organisasi” yaitu KMGP (Keluarga Mahasiswa Geofisika Padat), KMO (Keluarga Mahasiswa Oseanografi/Geofisika Cair), dan KMME (Keluarga Mahasiswa Meteorologi/Geofisika Gas)[1][2][6] untuk mewadahi prodi-prodi baru tersebut di bawah HMGF.
– 2002: Nama HMGF berubah kembali menjadi HMGM
– 2005: Angkatan 2004 menjadi angkatan terakhir Prodi Geofisika karena pada tahun 2005 Prodi Geofisika tidak menerima mahasiswa baru lagi.
– 2006: Struktur Departemen dihapuskan dan saat ini menggunakan struktur Program Studi (Prodi) di bawah Fakultas/Sekolah.
– 2007: FIKTM dimekarkan pada tahun 2007 menjadi FITB dan FTTM (SK Rektor ITB No. 040/K01/SK/OT/2007). Oleh SK Rektor yang sama, Prodi Geofisika secara resmi digabungkan dengan Prodi Teknik Geofisika yang mulai berlaku pada tahun ajaran 2007/2008. Sekarang FITB berisi Prodi: Teknik Geologi, Meteorologi, dan Oseanografi. Prodi Teknik Geodesi dan Geomatika akan masuk beberapa bulan setelahnya (SK Rektor ITB No. 257/SK/K01/OT/2007).
– 2008: Perubahan-perubahan inilah yang menjadi titik permulaan terbaginya HMGM menjadi HMME dan HMO. Struktur Departemen sudah tidak berlaku. Geofisika tidak ada penerusnya sehingga yang tersisa adalah Meteorologi dan Oseanografi. Dengan ditambah tekanan dari Fakultas mengenai “satu jurusan satu himpunan”, serta HMGM sudah tidak terdaftar di LK, akhirnya pada 19 September 2008 secara de jure kepengurusan HMME “Atmosphaira” ITB berdiri secara resmi (bersama dengan HMO “TRITON”) oleh Rapat Anggota HMGM ITB dan HMGM secara fakta bubar.
– 2013: Bulan Oktober HMME “Atmosphaira” ITB secara de facto berdiri
– 15 Agustus 2017: Disahkan jaket HMME yang baru yaitu yang berwarna biru sekarang. Sebelumnya anggota HMME masih mengenakan jaket HMGM yang berlogo Atmosphaira, tetapi untuk memperkuat dan memperjelas identitas pribadi HMME “Atmosphaira” ITB, Jabir HMME dibuat dan dipilih
Profil / Asas Himpunan
Tujuan :
- Mengusahakan dan memperjuangkan kesejahteraan dan kepentingan anggota HMME “Atmosphaira” ITB.
- Membina dan memupuk rasa kekeluargaan diantara sesama anggota HMME “Atmosphaira” ITB.
- Menampung, membina, dan menyalurkan potensi anggota HMME “Atmosphaira” ITB.
- Ikut membantu terbentuknya anak bangsa yang kreatif, disiplin, berdaya juang tinggi, dan bertanggung jawab.
- Ikut serta membantu usaha-usaha yang memajukan profesi dan keilmuan Meteorologi.
Budaya Himpunan
- Memiliki nomor anggota jika sudah resmi menjadi anggota biasa HMME, dan selalu digunakan saat perkenalan diberbagai forum himpunan.
- Galia HMME “Atmosphaira” ITB, Gerakan galia adalah gerakan yang diiringi mars Atmosphaira. Gerakan Galia merupakan budaya warisan dari HMGM dengan gerakan melingkari satu titik, lalu melakukan perputaran sambil menendang-nendang ke dalam lingkaran.
Our Lesson Learned
Untuk kepengurusan sebelumnya (19/20) tidak ada kahim sehingga kepengerusannya berbentuk PLT (Pelkasana Tugas) dengan 7 bidang PLT, dan berjalan cukup lancar. Namun tahun ini sudah kembali dengan adanya kahim sesuai dengan kondisi yang ideal
More About Us
HMME “Atmosphaira” ITB merupakan salah satu diantara tiga himpunan mahasiswa Meteorologi, selain HIMAGRETO IPB dan HTMK STMKG, yang ada di Indonesia.
Kontak Intrakampus
Dini Aulya Rahmi
Meteorologi ’17
082361690326 / diniaulyarahmi (Line)
OA Line : @hmq5437o
Alamat
Labtek XI
Jl. Ganesha No.10, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132
ocial Media
Kunjungi media sosial resmi himpunan kami di sini!